TANGERANG SELATAN.NIAGA.ASIA – Polres Tangerang Selatan mengamankan 5 pelaku penganiayaan dan pengeroyokan seorang debt collector di Rawabuntu, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel). Pengeroyokan tersebut terkuak lewat video amatir yang direkam dan disebar di berbagai media sosial.
“Ada dua sampai tiga video berdurasi 30 detik yang memperlihatkan seorang debt collectior uang luka-luka berlumuran darah karena diamuk massa,” jelas Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan AKP Aldo Primananda P, Jumat (7/4/23).
Kasat Reskrim Polres Tangsel, menjelaskan, pihaknya masih mendalami kronologis lengkap dari tragedi tersebut. Selain itu, pihaknya juga terus melakukan pengejaran terhadap pelaku lainnya yang terlibat dalam kasus tersebut.
“Tim Opsnal Reskrim masih melakukan pengejaran pelaku-pelaku lainnya yang terlibat melakukan kekerasan fisik secara bersama-sama terhadap korban,” tegas AKP Aldo.
Sebelumnya, Kasi Humas Polres Tangerang Selatan Ipda Galih menjelaskan, peristiwa penganiayaan dan pengeroyokan tersebut terjadi pada hari Rabu (5/4/23). Kejadian berawal saat korban yang belum diketahui identitasnya itu awalnya hendak menarik mobil warga karena menunggak tagihan bulanan. Namun aksinya malah membuatnya menjadi bulan-bulanan warga.
Sumber: Tribratanews.Polri | Editor: Intoniswan
Tag: Debt Collector