Demi PAD, Pemkot Samarinda Tinjau Ulang Nilai Kerja Sama Pemanfaatan Aset

Wali Kota Samarinda Andi Harun saat memberikan penjelasan kepada wartawan (niaga.asia/Annisa Dwi Putri)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Pemkot Samarinda meminta seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) mengamankan dan ikut memelihara aset milik Pemkot. Di sisi lain, nilai pemanfaatannya juga sedang ditinjau ulang agar lebih berkontribusi bagi peningkatan pendapatan asli daerah (PAD).

Sejauh ini Pemkot tidak menutup diri apabila ada pihak yang ingin bekerja sama, terkait pemanfaatan aset, semisal kerja sama pemanfaatan lahan milik Pemkot.

“Kami terbuka untuk bekerja sama dengan memakai sistem sesuai yang telah diatur dalam peraturan perundang-undangan, yakni dengan sistem sewa lahan dilakukan pembayaran tiap tahun,” kata Wali Kota Samarinda Andi Harun belum lama ini.

Andi Harun memberikan contoh beberapa bangunan hotel yang berdiri di atas lahan sebagai aset Pemkot Samarinda, sehingga berkontribusi pada perolehan PAD.

“Seperti contoh jalur keluar Hotel Mercure, Hotel Diamond, Hotel Midtown, Hotel Haris,” ujar Andi Harun.

“Kalau kita bongkar, kurang bijak karena tidak mengganggu juga lalu lintasnya. Tetapi bukan soal gangguan, namun pemakaian aset. Karena itu jalan tengahnya agar kita dapat mendukung investasi mereka. Boleh gunakan tetapi kewajiban sewa harus dibayar. Juga bisa dihitung sebagai konstribusi mereka terhadap peningkatan PAD,” Andi Harun menambahkan.

Di sisi lain, dalam beberapa tahun terakhir ini Pemkot belum memperharui harga baru sewa pemanfaatan aset itu.

“Saat ini kita tinjau sewa di rumah toko (Ruko), seperti Citra Niaga, Pasar Merdeka. Kita perbaharui nilainya karena itu belasan tahun belum di-update (perbaharui),” ungkap Andi Harun.

“Untuk nilai sewanya biasanya dihitung dari NJOP (Nilai Jual Objek Pajak). Kita lihat nanti,” dia menambahkan lagi.

Dengan demikian Andi Harun berharap bagi para penyewa atau pihak yang memanfaatkan aset itu agar ikut serta mengamankan aset itu sebagai kontribusi nyata peningkatan PAD.

“Jika PAD meningkat, maka program pembangunan banyak yang bisa kita lakukan. Maka program-program pembangunan untuk masyarakat juga semakin meningkat. Misalnya bertambahnya luas jalan yang bisa diperbaiki,” demikian Andi Harun.

Penulis: Annisa Dwi Putri | Editor: Saud Rosadi | ADV Diskominfo Samarinda

 

Tag: