TENGGARONG.NIAGA.ASIA — Aldiansyah, bocah laki-laki 11 tahun, ditemukan meninggal usai tenggelam di Danau Danurdana, Desa Perjiwa, Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara (Kukar), Minggu 25 Juni 2023.
“Korban sudah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia sore ini,” kata Joko Iswanto, Ketua Info Taruna Samarinda (ITS), dalam pernyataannya seperti dikutip niaga.asia, Minggu 25 Juni 2023.
Kabar korban ditemukan meninggal dunia diperoleh dari koordinasi bersama rekanan relawan di kabupaten Kutai Kartanegara.
Aldiansyah tenggelam sekitar pukul 14.30 Waktu Indonesia Tengah, setelah berenang di danau wisata itu. Saat berenang dikabarkan dia tidak mengenakan pelampung.
“Korban berenang bersama saudaranya. Tapi nahas korban tenggelam. Tim penjaga danau sempat mencari tapi tidak ketemu,” kata Melkianus Kotta, Kepala Basarnas Balikpapan.
Tim pencarian dan penyelamatan (Search and Rescue/SAR) gabungan yang tiba di lokasi kejadian akhirnya berhasil menemukan korban sekitar pukul 17.09 Waktu Indonesia Tengah.
“Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, dan dievakuasi ke RSUD AM Parikesit,” ujar Melkianus Kotta.
Operasi SAR pencarian ditutup sekitar pukul 17.30 Waktu Indonesia Tengah. Semua unsur SAR di antaranya Basarnas Kantor SAR Balikpapan, Basarnas Unit Siaga SAR Samarinda, BPBD Kabupaten Kutai Kartanegara, kepolisian, serta tim penjaga danau kembali ke satuan masing-masing untuk kembali bersiap siaga.
Sumber: ITS, Basarnas | Editor: Saud Rosadi
Tag: Anak TenggelamBasarnasKolam Bekas TambangKutai KartanegaraOrang TenggelamPeristiwaSamarinda