FinExpo 2024 di Balikpapan Dorong Inklusi Keuangan untuk Masyarakat Produktif

FinExpo 2024 menawarkan pengalaman baru dengan beragam kegiatan edukatif dan hiburan yang digelar di dua pusat perbelanjaan Balikpapan, Pentacity dan Ewalk BSB Mall. (niaga.asia/Heri)

BALIKPAPAN.NIAGA.ASIA — Pameran Lembaga Jasa Keuangan atau Financial Expo (FinExpo) 2024 hadir di Balikpapan, kota penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN).

Dengan tema ‘Akses Keuangan Inklusif, Wujudkan Masyarakat Produktif’ acara ini dirancang untuk membuka peluang lebih luas bagi masyarakat dalam mengakses layanan keuangan yang inklusif.

Berlangsung selama empat hari, mulai 3 hingga 6 Oktober 2024, FinExpo menawarkan pengalaman baru dengan beragam kegiatan edukatif dan hiburan yang digelar di dua pusat perbelanjaan, Pentacity dan Ewalk BSB Mall.

Menurut Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Departemen Literasi, Inklusi Keuangan, dan Komunikasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mohammad Ismail Riyadi, FinExpo 2024 merupakan salah satu bentuk nyata dari Gerakan Nasional Cerdas Keuangan (Gencarkan), yang bertujuan mendorong masyarakat untuk lebih memahami dan memanfaatkan layanan keuangan secara optimal.

Dia menekankan pentingnya acara ini sebagai bagian dari usaha mencapai target inklusi keuangan sebesar 98 persen pada 2045.

“Dengan semakin mudahnya akses keuangan, masyarakat dapat meningkatkan produktivitas mereka, baik dalam kegiatan sehari-hari maupun usaha kecil menengah (UKM),” kata Ismail.

Kehadiran FinExpo di Balikpapan ini juga menjadi bukti keseriusan OJK dan lembaga keuangan lainnya, dalam memperluas akses dan literasi keuangan di luar pulau Jawa.

Dalam gelaran ini, berbagai lembaga jasa keuangan (LJK), mulai dari sektor perbankan, asuransi, pasar modal, hingga fintech, baik konvensional maupun syariah, turut ambil bagian.

“Mereka menawarkan beragam produk keuangan yang tidak hanya inovatif, tetapi juga dilengkapi dengan insentif menarik seperti diskon, cashback, hingga reward khusus,” ujar Ismail.

Dengan adanya program insentif ini, masyarakat diharapkan tertarik untuk mencoba dan mulai memanfaatkan layanan-layanan keuangan yang ditawarkan.

Acara ini juga menghadirkan konsultasi keuangan langsung, sehingga pengunjung dapat memperoleh informasi yang lebih jelas dan terarah mengenai produk yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka.

Selain fokus pada inklusi keuangan, FinExpo juga memberikan ruang bagi kreativitas masyarakat melalui berbagai kompetisi menarik.

Mulai dari Fin Got Talent, FinFashion Show Wastra Borneo, hingga FinReels Competition, kompetisi-kompetisi ini dirancang untuk melibatkan semua kalangan, baik anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.

Tidak hanya itu, talkshow edukasi keuangan juga diadakan untuk menambah wawasan pengunjung mengenai literasi keuangan, diiringi dengan konsultasi produk yang dapat diakses secara gratis.

“Bazar UMKM menjadi bagian penting, menghadirkan berbagai produk lokal yang dapat mendukung ekonomi daerah,” terang Ismail.

Untuk menambah semarak acara, penampilan dari artis-artis terkenal seperti Kahitna, Fabio Asher, dan Marchella Mulyawan menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. Tidak ketinggalan, stand-up comedy oleh Egi Haw dan C. Pandaman menambah nuansa hiburan dalam gelaran ini.

Sebagai puncak acara, FinExpo 2024 juga memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk membawa pulang berbagai hadiah menarik, termasuk Grand Prize All New Daihatsu Ayla dan doorprize harian seperti laptop, handphone, TV LCD 32′, hingga sepeda gunung.

Kehadiran FinExpo di Balikpapan ini diharapkan tidak hanya mendorong inklusi keuangan tetapi juga memberikan dampak positif terhadap perekonomian daerah.

“Kolaborasi antara OJK, Bank Indonesia, dan LJK lainnya diharapkan dapat memberikan dorongan signifikan terhadap pertumbuhan sektor keuangan di Kalimantan Timur,” demikian Ismail.

Penulis: Heri | Editor: Saud Rosadi

Tag: