TENGGARONG.NIAGA.ASIA — Irmansyah, 47 tahun, warga Desa Liang Ulu, Kota Bangun, Kutai Kartanegara, ditemukan meninggal di Sungai Mahakam hari Minggu malam. Dia adalah pria yang terjatuh dan tenggelam saat menyikat gigi di jamban hari Sabtu.
Korban Irmansyah ditemukan tim pencarian dan pernyelamatan (Search and Rescue/SAR) gabungan mengambang di sungai sekitar pukul 19.45 Waktu Indonesia Tengah.
“Korban ditemukan dengan kondisi meninggal dunia, berjarak sekitar kurang lebih 3 kilometer dari titik perkiraan korban tenggelam (Last Known Position/LKP),” kata Melkianus Kotta, Kepala Basarnas Balikpapan, dikutip niaga.asia, Minggu malam.
Jenazah korban kemudian dievakuasi menuju ke rumah duka.
Baca juga: Lagi Sikat Gigi, Irmansyah Terjatuh ke Sungai Mahakam
Melkianus Kotta menerangkan, dengan ditemukannya korban operasi SAR terhadap Irmansyah dinyatakan berakhir dan ditutup sekitar pukuk 20.00 Waktu Indonesia Tengah.
“Semua unsur SAR gabungan kembali ke satuan masing-masing untuk kembali bersiap siaga,” ujar Melkianus Kotta.
Selain Basarnas Unit Siaga SAR Samarinda, ada 13 unsur SAR lainnya yang ikut terlibat dalam pencarian Irmansyah sejak hari Sabtu. Mereka di antaranya Polsek dan Koramil Kota Bangun, Satuan Polair Polres Kutai Kartanegara, Satuan Polisi Pamong Praja dan Dinas Perhubungan Kutai Kartanegara, hingga relawan kemanusiaan.
Sumber: Basarnas Balikpapan | Editor: Saud Rosadi
Tag: BasarnasKutai KartanegaraPeristiwaRelawan IndonesiaSungai MahakamTenggelam