Isran Noor-Hadi Mulyadi Lihat Langsung Akmal Malik Disumpah jadi Pj Gubernur Kaltim

Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik bersama Isran Noor di Gedung Kementerian Dalam Negeri di Jakarta, Senin 2 Oktober 2023 (istimewa)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Isran Noor dan Hadi Mulyadi mengakhiri masa jabatan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim per 30 September 2023 lalu. Keduanya pun hadir di kantor Kemendagri, saat Mendagri Tito Karnavian mengambil sumpah Akmal Malik sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim.

Selain Akmal Malik, Tito Karnavian juga mengambil sumpah Agus Fathoni sebagai Pj Gubernur Sumsel. Agus menggantikan Herman Daru, yang juga masa jabatannya sebagai Gubernur Sumsel juga berakhir.

Pelantikan keduanya sebagai Pj Gubernur Kaltim dan Pj Gubernur Sumsel berlangsung di Sasana Bhakti Praja Gedung C Kantor Kemendagri, Senin 2 Oktober 2023.

Isran Noor dan Hadi Mulyadi turut mengikuti prosesi pelantikan dan juga menyaksikan Akmal dan Agus mengucapkan sumpah jabatan yang dibacakan Tito Karnavian saat itu.

“Dengan mengucapkan syukur atas Rahmat dan taufiknya pada hari ini resmi melantik Agus Fatoni sebagai Pj Gubernur Sumsel dan Akmal Malik sebagai Pj Gubernur Kaltim,” kata Tito Karnavian, melalui siaran pers pusat penerangan (Puspen) Kemendagri.

Baca jugaDilantik Mendagri Tito, Akmal Malik Jabat Pj Gubernur Kaltim Sampai Pilkada 2024

Kedua Pj Gubernur itu dilantik berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 87/P Tahun 2023 tentang Pengangkatan Penjabat Gubernur. Keppres ditetapkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 29 September 2023.

“Dengan berakhirnya masa jabatan sebelum Pilkada serentak 2024 dilaksanakan, maka diisi Pj Gubernur. Mekanisme penunjukan penjabat telah dilakukan sesuai dengan mekanisme yang telah sesuai,” ujar Tito Karnavian.

Diketahui, Akmal Malik dan Agus Fathoni akan menjabat sebagai Pj Gubernur sampai kedua provinsi itu memiliki Gubernur definitif hasil pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak November 2024 mendatang.

Tito Karnavian berharap mulai dari hari ini hingga seterusnya, Akmal Malik dapat menjalankan amanah yang telah diberikan sebaik-baiknya. Tito juga mengapresiasi Isran Noor dan Hadi Mulyadi, atas kerja keras yang telah diberikan selama lima tahun ini.

“Terima kasih banyak kepada bapak Gubernur Kaltim, Isran Noor dan Wagub Kaltim, Hadi Mulyadi yang selama ini atas kerja kerasnya mengabdi di Kaltim,” demikian Tito Karnavian.

Penulis : Annisa Dwi Putri | Editor : Saud Rosadi

Tag: